Walikota Batam Kembangkan Pariwisata, Penerbangan Batam-Kuala Lumpur Dibuka

Pembukaan penerbangan Batam-Kuala Lumpur(ist) 

Keprinews
, Batam--Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, terus mengembangkan sektor pariwisata. Sejumlah pintu masuk wisatawan terus dibenahi.

"Tahun ini, kami menargetkan kunjungan wisatawan mancanegara sebanyak 2 juta kunjungan," kata Rudi, Sabtu (17/2/2024).

Untuk itu, akses masuk wisatawan terus dibenahi seperti pelabuhan maupun bandara. Tak hanya infrastrukturnya disiapkan, namun pelayanan terus diutamakan.

"Seperti hari ini, penerbangan Batam-Kuala Lumpur dan sebaliknya sudah dibuka," ujarnya.

Penerbangan ini akan melayani wisatawan dari dan ke Batam dari Kuala Lumpur. Penerbangan ini akan melayani wisatawan sebanyak 3 kali dalam seminggu.

"Ini jadi pintu masuk wisatawan asal Malaysia. Selama ini, wisatawan asal Malaysia berkunjung ke Batam melalui pelabuhan," katanya.

Dengan makin luasnya pintu masuk bagi wisatawan ke Batam ini, kata dia, makin meningkatkan kunjungan wisatawan. Ia berharap, dukungan dari semua pihak dalam mengembangkan sektor pariwisata ini.

"Dengan makin ramai wisatawan datang ke Batam, roda perekonomian terus bergerak dan akan meningkatkan pendapatan daerah yang akan berdampak pada kesejahteraan masyarakat," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Batam, Ardiwinata, mengatakan, siap mewujudkan target kunjungan wisatawan mancanegara ke Batam.

"Pak Wali menargetkan kunjungan wisman pada tahun ini 2 juta kunjungan. Kami optimistis bisa mencapai target tersebut dengan dukungan semua pihak di Batam, termasuk pelaku pariwisata Batam," katanya.

Ia juga mengapresiasi dibukanya penerbangan Batam - Kuala Lumpur ia optimistis kebijakan ini menjadi alternatif baru wisatawan Malaysia saat berkunjung ke Batam.

"Ditambah juga penerbangan ke Korea juga dibuka, semoga pariwisata Batam makin berkembang," kata Ardi.


𝐁𝐚𝐧𝐠𝐮𝐧 𝐁𝐚𝐧𝐝𝐚𝐫𝐚 𝐝𝐚𝐧 𝐈𝐧𝐟𝐫𝐚𝐬𝐭𝐫𝐮𝐤𝐭𝐮𝐫𝐧𝐲𝐚

Rudi yang juga sebagai Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam itu juga mengungkapkan bahwa pihaknya sedang mengembangkan Bandara Hang Nadim Batam. 

"Mudah-murahan awal proses perubahan Bandara Hang Nadim Batam dari awal terus digesa, termasuk pembangunan terminal 2," kata Rudi.

Ia mengaku, dalam proses pembangunan Bandara Hang Nadim Batam, perlu perhatian semua pihak. Tak hanya Bandara Hang Nadim Batam,infrastruktur jalan menuju ke bandara juga sudah dalam proses pembangunan.

"Jalan menuju bandara kita ubah jalur masuknya, kita geser posisi antara terminal 2 dan satu sudah kita lelang tinggal eksekusi," kata Rudi.

"April peletakan batu pertama pembangunan terminal dua," tambah Rudi.() 


Editor:red

Subscribe to receive free email updates:

DUKUNGAN TERHADAP PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA Proklamasi kemerdekaan Indonesia merupakan puncak dari semua perjuangan bangsa Indonesia. Proklamasi kemerdekaan mendapatkan sambutan yang luar biasa dan dukungan yang spontan dari segenap penjuru tanah air. Dinding-dinding rumah dan bangunan, pagar-pagar tembok, gerbong-gerbong kereta api, dan apa saja, penuh dengan tulisan merah “MERDEKA ATAU MATI.” Juga tulisan “SEKALI MERDEKA TETAP MERDEKA.” Maklumat Pemerintah tanggal 31 Agustus 1945 telah menetapkan Pekik Perjuangan “MERDEKA”sebagai salam nasional yang berlaku mulai tanggal 1 September 1945. Caranya dengan mengangkat tangan setinggi bahu, telapak tangan menghadap ke muka, dan bersamaan dengan itu memekikkan “Merdeka”. Pekik “Merdeka” menggema di mana-mana di seluruh wilayah Indonesia.KEPRINEWS.COM-MEDIA AKTUAL DAN TERPERCAYA