Keprinews.com, Lingga --Salah seorang warga Desa Bukit Belah , Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga , provinsi Kepulauan Riau, sudah selama I (satu) tahun terbaring sakit di rumah nya.
![]() |
Foto Herlina saat sakit di rumah nya (Dok :Ist) |
Warga tersebut bernama Herlina (47) warga Desa Bukit Belah , RT 01 ,RW 02, Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga.
Informasi yang disampaikan salah seorang narasumber bernama Rendy mengatakan , bahwasanya Ibu Herlina mengidap penyakit paru-paru selama satu tahun.
"Ibu Herlina sudah lama mengidap penyakit paru-paru ,karna keterbatasan biaya untuk berobat , saat ini dia hanya bisa pasrah dan terbaring di rumah nya," jelas Rendy ,pada Rabu (27/09/2023) melalui sambungan telepon seluler.
Ditambahkan Rendy , kepada saya Ibu Herlina menyampaikan kesulitan ekonomi dan penyakit yang dideritanya selama ini.
"Selama ini saya hanya bisa pasrah dan berdoa dengan penyakit yang saya derita, jangan kan untuk berobat untuk makan aja susah. Suami saya hanya bekerja sebagai penjaga kebun milik orang cina dengan upah yang hanya pas pasan," jelas Rendi seprti yang disampaikan Ibu Herlina kepadanya.
Untuk itu melalui pemberitaan ini dengan harapan ada para dermawan yang ingin menyumbangkan sedikit rizkinya agar dapat membantu biaya pengobatan Ibu Herlina di nomor Rekening 3547 0102 7602 539 Bank BRI A/n Muhammad Syahi atau dapat menghubungi di nomor HP 081276876672.
Awalludin.