Polres Natuna Laksanakan Upacara Pelantikan Wakapolres Natuna Yang Baru

Upacara pelantikan Wakapolres Natuna(foto:ist)

Keprinews.com
,Natuna–Polres Natuna laksanakan Upacara Pelantikan dalam Jabatan Baru Wakapolres Natuna Kompol Ferri Aprizon,S.E yang di laksanakan di lapangan Apel Polres Natuna pada, Kamis (06/05/21).

Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian, S.I.K., M.Si dan diikuti oleh seluruh PJU Polres Natuna serta personil Polres Natuna.

Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian, S.I.K., M.Si menyampaikan bahwa mutasi di lingkungan Polri sudah menjadi hal yang lumrah demi meningkatkan kualitas personil maupun demi kebaikan Instansi, seperti yang saat ini kita sedang melaksanakan Pelantikan Wakapolres Natuna yang baru yang mana hal ini merupakan suatu upaya peningkatan kinerja Polri dalam menghadapi tantangan tugas yang semakin kompleks.

“Saya mengucapkan selamat datang di Polres Natuna Wakapolres Natuna Kompol Ferri Aprizon,S.E tantangan tugas yang kita emban kedepan akan semakin sulit namun saya yakin dengan segala pengalaman yang anda miliki maka dapat dilalui dengan baik”, Ujar Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian, S.I.K., M.Si

“Diharapkan agar dapat segera beradaptasi dengan lingkungan kerja Polres Natuna sehingga dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan amanah dan berkomitmen untuk membangun Polres Natuna agar semakin lebih baik lagi kedepannya”, Harap Kapolres Natuna.

Untuk di ketahui bahwa sebelum menjabat sebagai Wakapolres Natuna, Kompol Ferri Aprizon,S.E menjabat sebagai Kasubbagrenmin Bidhumas Polda Kepri.(ilham)

Subscribe to receive free email updates:

DUKUNGAN TERHADAP PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA Proklamasi kemerdekaan Indonesia merupakan puncak dari semua perjuangan bangsa Indonesia. Proklamasi kemerdekaan mendapatkan sambutan yang luar biasa dan dukungan yang spontan dari segenap penjuru tanah air. Dinding-dinding rumah dan bangunan, pagar-pagar tembok, gerbong-gerbong kereta api, dan apa saja, penuh dengan tulisan merah “MERDEKA ATAU MATI.” Juga tulisan “SEKALI MERDEKA TETAP MERDEKA.” Maklumat Pemerintah tanggal 31 Agustus 1945 telah menetapkan Pekik Perjuangan “MERDEKA”sebagai salam nasional yang berlaku mulai tanggal 1 September 1945. Caranya dengan mengangkat tangan setinggi bahu, telapak tangan menghadap ke muka, dan bersamaan dengan itu memekikkan “Merdeka”. Pekik “Merdeka” menggema di mana-mana di seluruh wilayah Indonesia.KEPRINEWS.COM-MEDIA AKTUAL DAN TERPERCAYA