Kapolres Natuna Bersama Tim Asistensi Polda Kepri Laksanakan Pengecekan TPS Di Kecamatan Bunguran Tengah

Keprinew.Com,Natuna- Hari ini, Kabupaten Natuna melaksanakan Pilkada Serentak yang diselenggarakan di 15 Kecamatan, para pemilih akan melaksanakan Pilkada dengan Protokol Kesehatan ketat seperti yang sudah di siapkan sebelumnya. Untuk memastikan Pilkada berjalan dengan aman dan nyaman bagi masyarakat, Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian, S.I.K., M.Si bersama Tim Asistensi Polda Kepulauan Riau laksanakan kegiatan Pengecekan TPS di Wilayah Kec. Bunguran Tengah pada Pilkada Tahun 2020, Rabu (09/12/2020).

Tak sendiri, Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian, S.I.K., M.Si bersama Katim Tim Asistensi Polda Kepri Kombes Pol Mudji Supriadi S.I.K. Saat mengecek langsung pelaksaaan Pilkada, Kapolres Natuna menyampaikan bahwa netralitas adalah prinsip utama yang dijunjung oleh Institusi Polri.

Kapolres Natuna melanjutkan, pihaknya tidak ingin ada klaster baru pada pelaksaaan Pilkada di Kabupaten Natuna, untuk itu kita lakukan cek pada seluruh anggota Polri dan semuanya sehat.

"Kita sudah lakukan Rapid Test, semuanya menggunakan APD lengkap bahkan tak hanya anggota saja, termasuk masyarakat panitia dan pengawas semua menggunakan APD." ungkap Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian, S.I.K., M.Si, Rabu (9/12).

Langkah tersebut diambil untuk meyakinkan pada masyarakat bahwa semua anggota dalam keadaan sehat dan bebas covid setelah sebelumnya dilakukan Rapid Test untuk personil pengamanan Pemilu Serentak. Selain itu pengamanan TPS oleh anggota juga bersinergi dengan PAM lainnya.

Untuk mencegah penyebaran klaster baru, Polres Natuna memastikan Protokol Kesehatan 3M di setiap TPS berjalan dengan baik diantaranya telah  disiapkan cek suhu serta jadwal peserta diatur per menit sehingga tidak terjadi penumpukan orang.

Dalam Kegiatan Pencoblosan di TPS Wilayah Kec. Bunguran Tengah Peserta di wajibkan menerapkan Protokol Kesehatan dalam Upaya Pencegahan Penyebaran Covid 19.

“Sampai saat ini DPT di TPS Wilayah Kec. Bunguran Tidak ada yang di temukan DPT yang suhunya di atas 37,5 Derajat setelah dilakukan Pengecekan Suhu”, Ujar Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian, S.I.K., M.Si

Kegiatan ini dihadiri oleh, Katim Tim Asistensi Polda Kepri Kombes Pol Mudji Supriadi S.I.K, Kapolres Natuna AKBP. Ike Krisnadian S.I.K, Anggota Tim Asistensi Polda Kepri AKBP. Sudarminto, Kabagops Polres Natuna Kompol Hendrianto SH,MH, Ketua KPU Natuna Bpk. Junaidi Abdilah, ST, Ketua Bawaslu Natuna Bpk. Khairul Rijal, S.IP, Kasat Intelkam Polres Natuna Iptu Khairul.(ilham)

Subscribe to receive free email updates:

DUKUNGAN TERHADAP PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA Proklamasi kemerdekaan Indonesia merupakan puncak dari semua perjuangan bangsa Indonesia. Proklamasi kemerdekaan mendapatkan sambutan yang luar biasa dan dukungan yang spontan dari segenap penjuru tanah air. Dinding-dinding rumah dan bangunan, pagar-pagar tembok, gerbong-gerbong kereta api, dan apa saja, penuh dengan tulisan merah “MERDEKA ATAU MATI.” Juga tulisan “SEKALI MERDEKA TETAP MERDEKA.” Maklumat Pemerintah tanggal 31 Agustus 1945 telah menetapkan Pekik Perjuangan “MERDEKA”sebagai salam nasional yang berlaku mulai tanggal 1 September 1945. Caranya dengan mengangkat tangan setinggi bahu, telapak tangan menghadap ke muka, dan bersamaan dengan itu memekikkan “Merdeka”. Pekik “Merdeka” menggema di mana-mana di seluruh wilayah Indonesia.KEPRINEWS.COM-MEDIA AKTUAL DAN TERPERCAYA