![]() |
Suasana Resto Sunrise Palm Spring dengan menu nusantara Nasi Kemangi (Foto: Nila) |
Keprinews.com, Batam – Bertempat di Jalan Spring Raya, Batam Centre, Sunrise memperkenalkan menu baru nusantara, Nasi Kemangi. Setahun baru berdiri, Resto Sunrise mulai dilirik para pecinta kuliner. Keinginan untuk mendirikan Resto Sunrise dengan menu nusantara muncul dari beberapa ibu rumah tangga yang memiliki suami orang luar negeri.
Sebagai orang Indonesia dari berbagai daerah yang tinggal di Batam, mencicipi makanan khas daerah, menjadi kerinduan tersendiri. Terbukti setelah dibukanya Resto Sunrise, kata Rubi, pemilik Resto Sunrise, selalu ramai dikunjungi. “Sebenarnya tidak sulit menemui masakan nusantara di Batam, karena kita telah menyediakan menu nusantara,” kata Rubi.
Menyantap aneka makanan dan minuman di Sunrise relatif terjangkau. Salah seorang pengunjung resto Rina mengatakan, murah makanannya dan enak. Selain mendatangi langsung resto, menu makanan juga dapat dipesan melalui online dengan aplikasi yang tersedia. Menurut Rubi, Resto Sunrise kerap digunakan sebagai tempat berkumpul para komunitas dan acara ulang tahun.
“Tergantunglah kalau mereka datang, disesuaikan dengan bugdet mereka,” kata Rubi. Ia mengatakan Nasi Kemangi, adalah makanan khas Sunda, namun peminatnya dari berbagai suku. Kendati lebih memprioritaskan menu kampung, namun Sunrise juga manyajikan menu luar, seperti Pizza Peperoni dan minuman ringan lainnya. (Nila)
Editor:red